Penerbit asal Jepang, Kodansha, baru saja mengumumkan para komik pemenang Kodansha Manga Awards ke-43 pada hari Jumat kemarin (10/5). Ajang penghargaan ini terdiri dari tiga kategori reguler ditambah dengan kategori Penghargaan Spesial (Special Award) dalam rangka memperingati 110 tahun berdirinya Kodansha. Para nomine untuk penghargaan ini telah diumumkan pada bulan April lalu.

Nah, komik mana saja yang berhasil keluar sebagai pemenang?

Manga Shounen Terbaik

Kategori Manga Shounen Terbaik dimenangi oleh Gotoubun no Hanayome karya Negi Haruba. Manga ini diterbitkan mingguan di majalah Weekly Shounen Magazine milik Kodansha. Manga ini telah diberi lampu hijau untuk terbit di Indonesia.

Tidak hanya satu judul saja, kategori ini juga dimenangi oleh Fumetsu no Anata e karya Yoshitoki Oima yang telah terbit di tanah air melalui penerbit m&c! dengan judul Untukmu yang Abadi dan di Jepang diterbitkan mingguan di majalah Weekly Shounen Magazine milik Kodansha.

Nomine lainnya untuk kategori ini adalah act-age dan Midarana Ao-chan wa Benkyou ga Dekinai.

Manga Shoujo Terbaik

Sementara itu, kategori Manga Shoujo Terbaik dimenangi oleh Perfect World karya Rie Aruga. Manga ini telah terbit di tanah air melalui penerbit m&c! dan dalam bahasa aslinya diterbitkan bulanan di majalah Kiss milik Kodansha.

Nomine lainnya untuk kategori ini adalah Kiss Me at the Stroke of Midnight, Nagi no Oitoma, dan Our Precious Conversations.

Manga Umum Terbaik

Dari kategori terakhir, Manga Umum Terbaik dimenangi oleh Kinou Nani Tabeta? karya Fumi Yoshinaga. Manga ini diterbitkan mingguan di majalah Morning milik Kodansha.

Nomine lainnya untuk kategori ini adalah Showa Tennou Monogatari, The Blue Period., dan Watashi wa Douka Shiteiru.

Special Award

Special Award diberikan kepada serial manga Kosaku Shima karya Kenshi Hirokane dan manga Hajime no Ippo karya George Morikawa. Kedua judul di atas diterbitkan oleh Kodansha.

Hadiah yang diberikan kepada setiap mangaka yang karyanya keluar sebagai pemenang meliputi sertifikat, arca perunggu, dan uang sebesar satu juta yen (sekitar 130 juta rupiah per 11 Mei 2019). Anggota komite pada Kodansha Awards tahun ini terdiri dari Ken Akamatsu, Tochi Ueyama, Oh! great, Atsushi Kase, Akiko Hitashimura, Yūji Moritaka, dan Waki Yamato.

Sumber: Anime News Network
Penulis: Rahmat Maulana Koto