Lagi-lagi dunia jejepangan di Indonesia menjadi gempar, kali ini disebabkan oleh pengumuman oleh CGV Cinemas Indonesia dan CB International Movie yang diunggah di laman Facebook mereka.

ATTENTION.
Bagaimana jika kami tidak lagi merilis film anime di Indonesia?
Bagaimana jika film anime yang telah kami umumkan dibatalkan penayangannya?

Kami sangat kecewa atas apa yang terjadi beberapa hari lalu. Kondisi ini telah terjadi di negara lain, dan sangat disayangkan harus terjadi juga di Indonesia. Beberapa waktu lalu kami mendapati adanya fans film NO GAME NO LIFE: ZERO yang melakukan perekaman via sosial media.

Atas kondisi yang terjadi kami dengan resmi menunda kepastian tayang (holdback) film FATE/ KALEID dan film-film anime lainnya yang pernah kami umumkan. Kami memohon kerjasama para anime fans di Indonesia agar tetap kondusif dan bisa tetap mensupport kami.

Saling ingatkan sesama fans akan menjadi terbaik yang bisa kita tempuh. Segala bentuk pengambilan gambar atau suara merupakan pelanggaran hukum.

http://www.tribunnews.com/…/uu-nomor-28-tahun-2014-tentang-…

on behalf
CB International Movie and CGV Cinemas Indonesia

Sebelumnya, film anime Fate/kaleid Liner Prisma Illya Yukishita no Chikai dikabarkan telah lulus sensor dan akan tayang di Indonesia. Meskipun begitu, belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan film tersebut akan dirilis.

Namun, kelihatannya para fans Illya dan Miyu harus menunggu lebih lama lagi dikarenakan CGV harus menunda kepastian tayang film tersebut. Selain film Fate/kaleid Liner Prisma Illya, film-film anime lainnya juga akan ditunda kepastian tayangnya.

Penundaan kepastian tayang film-film anime tersebut disebabkan oleh ditemukannya penonton yang merekam dan mengunggah ke media sosial film No Game No Life: Zero yang baru tayang di layar besar tanah air hari Rabu kemarin, tanggal 25 Oktober 2017.

Meskipun begitu, penayangan film Fireworks (Uchiage Hanabi) tidak ditunda dan akan tetap tayang mulai tanggal 1 November 2017 mendatang.

Maka dari itu, ayo saling mengingatkan diri sendiri dan teman-teman kita untuk lebih bijak dalam menonton film dan tidak merekam — apalagi mengunggah ke media sosial — film yang ditayangkan di bioskop sehingga kita tetap bisa menikmati keimutan Illya dan Miyu di layar besar.